Dapat Berkolaborasi! Bumdes Binangun Danareja Mandiri Salamrejo Merasa Senang Dengan Adanya Layanan Magang Bumdes

Diterbitkan pada 22 November 2022

Yogyakarta - Program Magang Kampus Merdeka bersama dengan Talenta Hub Indonesia berhasil menyelenggarakan Magang Bumdes yang dieksekusi dengan baik untuk ke desa-desa. Direktur Bumdes Binangun Danareja Mandiri Salamrejo menyampaikan bahwa layanan magang Bumdes merupakan salah satu layanan yang sangat membantu. Kesan pertama Bumdes Danareja Mandiri Salamrejo senang karena masih mendapatkan perhatian lebih dari banyak pihak seperti Bumdes.id dan Syncore Indonesia. 

Layanan magang sangat membantu karena Bumdes Binangun masih membutuhkan banyak SDM agar bisa memperbaiki kekurangan yang ada di beberapa bagian yang ada di Bumdes. Selain itu layanan ini juga sangat membantu karena mampu membuat bumdes mampu berkembang menjadi lembaga yang lebih baik lagi kedepannya bagi masyarakat.

Direktur utama Bumdes Binangun Danareja Mandiri Salamrejo berharap program Magang seperti ini bisa dilanjutkan sesuai dengan program dari Syncore dan harus dilanjutkan agar bisa berkelanjutan di tahun berikutnya.  Satu kata untuk magang Bumdes yakni Mahasiswa bisa dan terus maju, begitulah testimoni dari magang desa yang telah dilakukan oleh Tim Talenta Hub Indonesia di Bumdes Binangun Danareja.