Layanan magang ini dirancang untuk memberikan pengalaman langsung dalam proses evaluasi dan pengawasan keuangan organisasi. Peserta akan mempelajari teknik audit internal, pemeriksaan efektivitas sistem pengendalian, hingga penyusunan laporan audit yang sesuai standar. Melalui pendampingan langsung dengan auditor profesional, peserta akan dilatih untuk melakukan penelusuran dokumen, analisis data keuangan, identifikasi risiko, dan penyusunan rekomendasi perbaikan. Program ini bertujuan menghasilkan tenaga muda yang teliti, kritis, dan berintegritas tinggi dalam mendukung akuntabilitas keuangan yang transparan dan dapat dipercaya.
1.
Peserta mampu memahami peran audit internal dalam tata kelola keuangan dan pengendalian internal.
2.
Peserta mampu melakukan verifikasi dokumen dan evaluasi proses keuangan sesuai prosedur yang berlaku.
3.
Peserta mampu mengidentifikasi ketidaksesuaian, penyimpangan, serta potensi risiko dalam pelaporan keuangan.
4.
Peserta mampu menganalisis data keuangan dan menginterpretasikan temuan secara objektif.
5.
Peserta mampu menyusun laporan audit internal yang sistematis, akurat, dan berbasis bukti.
6.
Peserta mampu memberikan rekomendasi yang mendukung peningkatan akuntabilitas dan compliance.
1.
Pengenalan Audit Internal, SOP dan Sistem Pengendalian Internal (SPI) organisasi
2.
Audit Dokumen Keuangan dan Verifikasi Bukti Pendukung
3.
Analisis Transaksi, Kepatuhan dan Identifikasi Risiko
4.
Pelaksanaan Audit di Unit Kerja / Proyek Terpilih
5.
Penyusunan Laporan Audit Internal & Rekomendasi Perbaikan
6.
Presentasi Hasil Audit Internal & Evaluasi Perbaikan
1.
Materi/modul pelatihan dalam bentuk cetak atau digital
2.
Sertifikat pelatihan
3.
Training Kit
4.
Cofee Break & Lunch
1.
Internal Auditor
2.
Compliance & Control Assistant
3.
Quality Assurance Staff
4.
Risk Management Assistant
Copyright, Talenta Hub Indonesia